Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Luas
Pengungkapan Sukarela dan Implikasinya terhadap Asimetri Informasi
Jurnal : JURNAL EKONOMI
Volume & Halaman : Jurnal Vol. 2 No. 2, NO 208-217
Tahun : 2013
Penulis : Erna Wati Indriani
Tanggal : 20 Maret 2017
Abstrak :
Penelitian
ini bertujuan untuk mendapat bukti secara empiris serta menganalisis pengaruh
faktor-faktor yang mempengaruhi luas pengungkapan sukarela dan implikasinya
pada asimetri informasi. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan tahunan
perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia tahun 2010-2011. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive
sampling yang menghasilkan 46 sampel tahun 2010-2011. Penelitian ini dilakukan
dengan dua analisis regresi linear terpisah, tahap pertama merupakan regresi
linear berganda dan analisis tahap kedua merupakan analisis regresi linear
sederhana. Hasil penelitian ini menjelaskan pada model penelitian tahap
pertama, porsi kepemilikan saham publik berpengaruh positif terhadap luas
pengungkapan sukarela. Likuiditas perusahaan berpengaruh negatif terhadap luas
pengungkapan sukarela. Sedangkan umur listing dan ukuran KAP tidak berpengaruh
terhadap luas pengungkapan sukarela. Selanjutnya untuk model penelitian tahap
kedua, variabel luas pengungkapan sukarela terbukti memiliki pengaruh negatif
terhadap asimetri informasi.
Pembahasan :
Penelitian
ini terbukti berhasil mendukung penelitian sebelumnya yang telah dilakukan
na’im dan rakhman (2000) dalam wicaksono (2010), prayogi (2003), sutomo (2004),
simanjuntak dan widiastuti (2004), hardiningsih (2008), supriadi (2010),serta
wicaksono (2011) yang secara umum
menemukan bahwa kepemilikan oleh publik memiliki pengaruh terhadap kelengkapan
pengungkapan informasi dalam laporan tahunan. Logikanya didasarkan bahwa pihak
luar manajemen (publik) yang memiliki saham ingin memperoleh informasi
seluas-luasnya tentang perusahaan tempat menanamkan modalnya, semakin banyak
pula pihak yang membutuhkan informasi terkait perusahaan akan memicu pihak
manajemen untuk melakukan pengungkapan yang lebih komprehensif yang dalam hal
ini berkaitan dengan luas pengungkapan sukarela perusahaan. Hipotesis kedua
adalah umur listing berpengaruh positif terhadap luas pengungkapan sukarela.
Hasil t hitung sebesar 0,474 (positif) lebih kecil dari t tabel yaitu 2,02 dan
nilai signifikansi 0,638 lebih besar dibanding tingkat signifikansi yang
digunakan peneliti α=0,05. Hal ini membuktikan bahwa umur listing perusahaan tidak memiliki
pengaruh terhadap luas pengungkapan sukarela. Dengan demikian, hipotesis kedua
ditolak. Hasil penelitian ini mendukung penelitian marwata (2001), simanjuntak
dan widiastuti (2004), suta dan laksito (2012) secara umum menemukan bahwa umur
listing tidak memiliki pengaruh terhadap kelengkapan pengungkapan informasi
dalam laporan tahunan. Alasan yang mampu mendasari hasil penelitian ini adalah
semua perusahaan sektor industri barang konsumsi baik berumur lama ataupun
tergolong baru memiliki motivasi yang sama untuk menarik perhatian investor
(publik) dengan mengungkapkan informasi sukarela. Alasan lain yang juga
dimungkinkan karena teknologi dan informasi terus mengalami perkembangan, tidak
menutup kemungkinan bahwa kemajuan tersebut sangat mempengaruhi sistem
informasi yang digunakan perusahaan baik yang berumur lama ataupunTerhadap
asimetri informasi.Semakin luas pengungkapan yang dilakukan perusahaan maka
semakin kecil asimetri informasi yang terjadi antara perusahaan dan investor,
dimana pengungkapan yang luas dapat membatasi sikap manajer yang oportunistik
yang dapat merugikan pemegang saham dan stakeholders lainnya. Salah satu bentuk
pengungkapan yang memperluas transparansi informasi pendukung mengenai
perusahaan adalah pengungkapan sukarela. Semakin luas pengungkapan sukarela
yang disajikan dalam laporan tahunan (annual report) maka terjadinya asimetri
informasi dapat ditekan sehingga lebih cenderung berkurang tergolong baru dan
mempermudah kinerja dalam pengolahan informasi-informasi terkait perusahaan
tersebut sehingga pengungkapan informasinya lebih berkembang.
Hasil :
Hasil
pengujian yang diperoleh dari pengujian terpisah, yaitu regresi sederhana yang
menganalisis pengaruh luas pengungkapan sukarela terhadap asimetri informasi.
Hipotesis kelima yang diajukan adalah luas pengungkapan sukarela berpengaruh
negatif terhadap asimetri informasi. Hasil t hitung sebesar 3,460 (negatif)
lebih besar dari t tabel yaitu 2,02 dan nilai signifikansi 0,001 lebih kecil
dibanding tingkat signifikansi yang digunakan peneliti α=0,05 mengindikasikan
kesamaan hasil penelitian peneliti bahwa
luas pengungkapan sukarela berpengaruh negatif terhadap asimetri
informasi. Dengan demikian, hipotesis kelima diterima. Hasil penelitian ini
mendukung penelitian yang sebelumnya telah dilakukan oleh benardi (2009) perusahaan
yang diaudit oleh pihak eksternal yang memiliki reputasi layaknya kap big four
maupun pihak ekternal umum yang tidak memiliki reputasi tinggi dan bukan bagian
yang tergabung dalam kap big four, dipandang tidak mempengaruhi luasnya
kelengkapan pengungkapan sukarela. Hal ini dimungkinkan karena kurangnya
perhatian dari pihak pengguna informasi keuangan mengenai perbedaan hasil jasa
yang diberikan kantor akuntan publik sebagai pihak pemeriksa eksternal, selama
kantor akuntan publik tersebut masih memperoleh ijin oleh bapepam lk sebagai
pemeriksa eksternal yang mengaudit perusahaan publik di bursa efek indonesia
(kap).
Simpulan :
Hasil
penelitian ini menjelaskan pada model penelitian tahap pertama, porsi
kepemilikan saham publik berpengaruh positif terhadap luas pengungkapan
sukarela. Likuiditas perusahaan berpengaruh negatif terhadap luas pengungkapan
sukarela. Sedangkan umur listing dan ukuran kap tidak berpengaruh terhadap luas
pengungkapan sukarela. Selanjutnya untuk model penelitian tahap kedua, variabel
luas pengungkapan sukarela terbukti memiliki pengaruh negatif terhadap asimetri
informasi. Saran bagi penelitian selanjutnya adalah menambah variabel lain,
penggunaan sampel yang lebih luas ataupun pada sektor lain, menambah periode
penelitian, menambah daftar item-item pengungkapan sukarela.
numpang promo ya gan
BalasHapuskami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*